Kamis, 25 Agustus 2011

Balancing demand and capacity


Shouldice Hospital adalah rumah sakit yang melayani dan khusus bagi penderita hernia maupun yang beresiko sampai alumni dari penderita hernia yang merupakan 85 % adalah laki - laki. Konsep rumah sakit sendiri unik dibuat lebih banyak taman dan dipersilahkan untuk berjalan setelah operasi  sebagai salah satu terapi pembangunan perasaan senang bisa kembali sehat.Rumah sakit ini sendiri cenderung memotong pengeluaran terhadap tenaga kerja dengan  membebaskan pasien untuk merawat dirinya sendiri. Model pelayanan yang diberikan juga sangat jelas karena fokus terhadap penderita hernia dengan pelayanan terbaik, fasilitas nyaman, pelayanan terhadap diri sendiri sehingga tidak terlalu memanjakan pasien. Hidup dalam dunia pelayanan dan melayani bukan hal yang mudah karena perlu ketanggapan dan perasaan. Dalam industri jasa juga perlu kapasitas yang jelas dan penuh pertimbangan dengan adanya kapasitas yang teratur menjadikan keterhindaran permintaan pelayanan yang menjadikan komplain maupun kekecewaan tamu terhadap jasa yang diberikan.

Pembelajaran pelayanan mengenai standart pelayanan juga menjadi bagian dari kapasitas pelayanan yang kita berikan, dengan tidak melebihi dai kapasistas yang telah ditentukan menjadikan pelayanan selalu sesuai dan teratur.

Seperti dapat dicontoh saat ini beberapa restoran  melakukan tipe restoran "all you can eat"  yang memilih sendiri, memasak sendiri dan melayani dirinya sendiri. Salah satu cara ini dibuat agar selain mengurangi pengeluaran terhadap tenaga kerja tamu menjadi merasa puas dan nyaman tanpa harus terganggu oleh pelayan restoran. Kapasitas pelayanan yang diberikan pelayanan juga dapat stabil tanpa harus selalu melayani permintaan dari konsumen.


0 komentar:

Falling Love